Minggu, 29 Desember 2013

HAL HAL YANG HARUS DILAKUKAN AGAR MENJADI ORANG SUKSES





 
Memang kedengaran aneh tapi ini benar akan terjadi karena sukses itu bukanlah mimpinya orang tidur, yang datang tanpa di minta. Kesuksesan akan datang setelah melewati beberapa proses.  JOHN KEFELLER pernah menyinggung dalam sebuah bukunya bahwa ”Kesuksesan itu akan terwujud setelah melewati kesulitan-kesulitan yang berhasil di atasi”. Jadi jangan pernah berharap sebelum melewati kesulitan akan mendapatkan keberhasilan dan kesuksesan karena kesulitan itu merupakan awal dari kemalasan, intinya orang yang selalu memecahkan masalah/persoalan tidak akan pernah mengalami kesulitan begitu pula sebaliknya orang yang malas akan mengalami kemiskinan dan kesulitan.
Banyak orang mengatakan bahwa uang bukanlah kebahagiaan yang hakiki, itu benar! tapi pada dasarnya orang yang mengatakan demikian berarti orang tersebut tidak pernah merasakan memiliki uang banyak. Untuk itu mari berusaha menjadi orang sukses karena hidup ini hanya sekali, jadi berfikirlah semaksimal mungkin untuk menikmati hidup ini dengan senikmat-nikmatnya agar tidak menyesal di kemudian hari. Jangan pernah pesimis karena itu tidak akan pernah mengundang kebahagian tetapi optimislah agar menjadi orang sukses dan bahagia.
Ada beberapa CARA untuk menjadikan kepribadian menjadi ”LUAR BIASA”
  1. Jika anda tidak mau disakiti orang, maka jangan pernah menyakiti orang lain, jika anda tidak mau dihina, maka jangan pernah menghina orang, jika anda tidak mau diremehkan, maka jangan meremehkan orang, apapun yang tidak anda sukai maka jangan lakukan itu pada orang lain. Coba cubit diri anda sendiri agar anda bisa merasakan sakitnya saat anda mencubit orang lain.
  2. Barang siapa yang suka menyakiti, merugikan atau menyusahkan orang lain maka dia sendiri yang akan mengalaminya begitu pula sebaliknya barang siapa yang suka menolong dan meringankan beban orang lain maka dia akan hidup senang dan bahagia.
  3. Barang siapa yang suka mengerjakan kebaikan dan menyingkirkan hal-hal yang buruk maka yakinlah bahwa kebaikan itu akan datang kepada anda, begitu pula sebaliknya barang siapa yang suka melakukan kejahatan maka dia akan mendapatkan balasan yang setimpal sesuai kejahatan yang dilakukannya.
  4. Hormatilah orang lain sekalipun itu pengemis dan jangan pernah kecewakan harapannya agar harapan anda tidak dikecewakan oleh-Nya. Hati-hatilan dengan do’a yang datangnya dari orang yang teraniaya karena suatu saat nanti do’anya akan menjadi kenyataan.
  5. Berbuat baiklah kepada ibu dan ayah, sanak saudara dan family agar hati dan pikiran anda cerah dan gemilang untuk mencapai puncak kesuksesan.
  6. Hindari sifat iri dan dengki, kikir dan bakhil, tamak dan serakah, hasut dan suka mengatai orang lain, malas dan suka menghayal karena hal tersebut akan menjadikan anda sengsara seumur hidup, bersemangatlah mencari kekayaan agar orang lain percaya bahwa anda memiliki kelebihan, kemudian dermakan apa yang sudah anda perolah agar anda menjadi orang yang mulia lalu bahagiakanlah orang yang menjadi tanggungjawab anda.
  7. Lebih baik untung sedikit tapi halal daripada untung banyak tapi haram, jangan sampai gara-gara yang kecil dan sedikit akan merobohkan kepribadian anda, hargailah diri dan kepribadian anda setinggi-tingginya sehingga tidak ada benda di dunia ini yang bisa mengganti harga diri anda, jadilah anda memiliki kepribadian yang tidak ada tandingannya di dunia ini, seperti sebuah nasihat ”Daripada hidup bercermin bangkai lebih baik mati terhormat”.
Referensi :
http://bisnis-internet-mandiri.blogspot.com/2011/01/apa-yang-harus-dilakukan-untuk-menjadi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar